Destinasi Murah Meriah di kota Padang yang Bisa Untuk Dikunjungi

By Leonardus Gunawan - Februari 25, 2022

 

kardilot.com

Kota Padang merupakan wilayah yang berada di Provinsi Sumatera Barat, selain menjadi ibu kota provinsi, daerah ini pun menyajikan berbagai pesona yang tentunya sayang sekali untuk dilewatkan, baik itu edukasi, budaya, kuliner, sampai ke tempat wisatanya.

Jika kamu sebagai pelancong di kota ini, beberapa tempat wisata ini rasanya wajib untuk kamu kunjungi, agar pengalaman Kamu ketika berada di sini selalu berkesan, berikut ini beberapa tempat wisata menarik yang ada di kota Padang.


Museum Adityawarman

Foto : Istimewa

Bukan hanya kuliner saja yang menjadi daya tarik di Kota Padang ini, nah untuk Kamu yang pegiat sejarah, Museum Adityawarman ini merupakan tempat yang patut untuk direkomendasikan. Museum ini berlokasi di Jl. Diponegoro No.10, Belakang Tangsi, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat.

Museum ini sangat khas dengan bentuk arsitektur bangunnya yang mengadopsi bentuk Rumah Gadang, serta harga tiket yang sangat ramah dengan kantong, pengunjung cukup membayar tiket seharga Rp.5.000 untuk orang dewasa dan Rp.3.000 untuk anak-anak.


Lubuak Ngalauan Sungai Bangek


Lubuak Ngalauan yang berada di Sungai Bangek ini juga punya suasana yang sangat menyenangkan, selain keasrian alamnya, air mengalir di sini juga sangat jernih dan segar.

Untuk mengunjungi tempat pemandian ini membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit atau jarak tempuh 20 km dari pusat kota Padang, untuk sampai di lokasi pemandian memang membutuhkan waktu jalan yang cukup panjang, karena berada di alam dan cukup tersembunyi dari pemukiman penduduk. Jika ingin datang ke lokasi ini, sangat dianjurkan untuk membawa pakaian ganti dan menghindari bepergian saat cuaca sedang hujan atau badai, karena derus air sungai akan sangat kuat dan mengganggu selama perjalanan, alangkah baiknya ketika cuaca cerah.

Kelenteng See Hien Kiong

Kelenteng See Hien Kiong yang berada di Kota Tua Padang merupakan bangunan heritage yang memiliki nilai sejarah bagi masyarakat keturunan Tiongkok yang ada di Padang,serta menjadi salah satu tempat favorit untuk dikunjungi.

Jika sudah memasuki hari raya Imlek, pernak-pernik dan nuansanya akan lebih ramai sekali, ditambah lagi dengan hiasan Klenteng dan lampu pijar di setiap pelataran gedung dan jalanan. Tidak hanya sampai disana, kepadatan lokasi ini juga akan tampak karena sangat banyak kegiatan yang akan dihelat, serta penampilan barongsai yang turut memberikan hiburan di tempat ini.

Untuk biaya destinasi di Klenteng ini tentu tidaklah terlalu merogoh kocek lebih dalam,kamu cukup membayar biaya parkir saja sekitar Rp.3.000, kemudian untuk sajian kuliner dan minuman juga banyak menjajakan jualan seperti mie tiaw dan kopmil.

Pantai Padang

Pantai Padang merupakan salah satu Pantai yang ada di kota ini. Saat pagi hari aktivitas olahraga tentunya sangat menyesuaikan sekali dengan tempat ini. Selain memiliki lokasi yang lumayan luas, deburan suara ombak juga akan menemani olahraga kamu jika berada ini.

Jika sudah memasuki waktu sore menjelang malam, tempat ini akan sampai pada titik keramaian, banyak kawula muda, anak-anak, bahkan orang dewasa juga datang ke tempat ini, sembari menikmati sajian kuliner, hembusan angin sore dan sunset juga akan menambah kehangatan suasana. Tak ayal Pantai Padang juga menjadi salah satu primadona yang sulit untuk dilewatkan.

Taluak Buo Kecamatan Bungus

Tidak kalah dengan dengan destinasi pantai lainnya, Pantai yang berada di Taluak Buo, Kecamatan Bungus, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) ini juga menyajikan suasana yang tenang, ombak dan air yang bersih juga sangat cocok sekali untuk santai sambil menikmati pemandangan lalu lintas perahu nelayan dan lalu lintas kapal angkut barang.

Waktu tempuh perjalanan dari pusat kota Padang yang cukup jauh tentunya tidak akan sia-sia, dikarenakan selama perjalanan mata akan dimanjakan dengan pemandangan teluk bayur dan birunya air laut, dan udara yang terbilang sejuk, karena banyaknya pepohonan yang masih asri di sepanjang perjalanan menuju ke Teluk Buo.

Nah, dari sekian rekomendasi tempat wisata, kamu sudah pernah kemana aja nih?, kalau belum, yuk mari persiapkan segala keperluan untuk menjajaki semua rekomendasi wisata yang ada ya.

  • Share:

You Might Also Like

5 comments

  1. Keren.. ini artikel informatif bgt buat para traveler yg ini mengenal destinasi wisata di kota Padang..

    Smoga suatu saat sya bisa mampir ke bumi minangkabau ya 👏👏👏

    BalasHapus
  2. Lubuak Ngalauan nya bagus, suka noh yang model kaya Lubuak Ngalauan ini..

    BalasHapus
  3. Dari duluuuu Padang ini udah masuk wishlist aku buat liburan. Mulai sebelum merid sampe sekarang anak udah hampir 2 tahun. Belum kesampaian, kena pandemi lagi, jadi tertunda terus :"

    Makasih rekomendasinya, semoga suatu saat bisa ngunjungi semuanya. Museumnya terutama.

    BalasHapus
  4. Semoga suatu saat saat nanti bisa me jejakkan kaki disana aamiin...siapa yang nggak pengen menikmati udara kota luar jawa

    BalasHapus

Terimakasih sudah mampir untuk membaca dan memberikan pesan, semoga bermanfaat, salam